Cara Menambahkan Sosial Media Link di WordPress

Menambahkan Sosial Media Link di WordPress – Sosial media merupakan salah satu hal terpenting dalam bisnis. Dengan memanfaatkan sosial media, Anda dapat dengan mudah mempromosikan produk. Selain itu sosial media juga dapat meningkatkan trust bagi konsumen.

Dengan menghubungkan akun atau link sosial media ke website, tentu akan membuat pengunjung website akan semakin mudah menemukan informasi mengenai bisnis Anda. Begitu juga sebaliknya, Anda perlu menambahkan alamat website kedalam akun sosial media. Sosial media memiliki peranan penting dalam mengarahkan jumlah traffic yang datang ke situs. Selain itu, orang-orang juga lebih mudah dalam membagikan kontennya. Apabila bila terdapat fitur share link sosial media pada website, tentu akan semakin memudahkan pengunjung berbagi informasi dengan pengguna media sosial lainnya.

Untuk menambahkan akun sosial media di website bukanlah hal yang sulit. Saat ini variasi tools seperti widget sendiri memang sudah sangat banyak membantu memudahkan setting sosial media di website. Namun bagi Anda pengguna WordPress, bisa memanfaatkan plugin sosial media yang tersedia secara gratis ataupun berbayar. 

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai cara menambahkan url akun sosial media di WordPress. Kita akan menggunakan beberapa plugin agar lebih mudah.

Cara Menambahkan Sosial Media Link di WordPress

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah login ke dalam Dashboard admin WordPress terlebih dahulu. Dan perlu diketahui, bahwa panduan ini hanya bisa diterapkan pada WordPress.org (hosting).

1. Menambahkan Social Media Link di Menu

Pertama kita akan menambahkan social link pada menu. Mungkin bagian ini sering sekali Anda lihat pada website perusahaan ataupun jenis website lainnya. Pada panduan yang pertama ini, kita akan memanfaatkan plugin WP Menu Icons.

A. Instalasi Plugin WP Menu Icons

Silakan Anda langsung melakukan instalasi plugin melalui dashboard wordpress.

Klik menu “Plugins” yang ada di kiri Dashboard, kemudian klik tombol “Add New“. Cari dan install plugin “WP Menu Icons“, selanjutnya aktifkan pluginnya.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

B. Membuat Social Link Menu

Setelah plugin WP Menu Icons berhasil diaktifkan, selanjutnya adalah membuat menu sosial media.

Klik menu “Tampilan” yang ada di sidebar kiri, kemudian klik “menu“.

cara menambahkan sosial media links di WordPress 2

Kamudian buat “nama menu“, pada bagian bawah centang “Menu Utama” dan klik “Buat Menu“.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

Selanjutnya pilih “FontAwsome Icons” yang ada di WP Menu Icons dan klik “Simpan“. Atau juga bisa sesuai dengan kebutuhan saja.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

Buatlah sebuah tautan/url sesuai dengan sosial link sosial media Anda. Pada contoh ini saya menggunakan URL channel youtube novri web. Apabila URL dan Teks tautan sudah sesuai, maka selanjutnya bisa klik tombol “Tambah Ke Menu“. 

cara menambahkan sosial media links di WordPress

Otomatis akan terdapat menu baru dibagian sebelah kanan. Untuk menambahkan ikon Anda bisa klik “ikon tanda tambah“.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

Cari dan Pilih ikon yang ingin digunakan. Anda bisa mengubah ukuran, warna serta posisi ikon. Apabila Anda tidak ingin menampilkan text tautan yang sebelumnya dibuat (hanya ingin tampil ikon saja) maka pada bagian hide label pilih “Yes“.

Dan klik tombol “Simpan” apabila pengaturan ikon sudah sesuai.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

cara menambahkan sosial media links di WordPress

Maka ikon tambah sebelumnya akan berubah menjadi ikon yang sudah dipilih. Proses selanjutnya adalah klik “Simpan Menu“, agar settings dan penambahan menu terimpan.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

Terakhir, Anda bisa akses halaman website pada browser dan lakukan pengecekan ikon menu yang sudah dibuat sebelumnya. Apabila berhasil, maka akan muncul ikon-ikon yang sudah dibuat pada menu sebelumnya.

cara menambahkan sosial media links di WordPress

2. Menambahkan Sosial Media Link di Widget

Apabila pada cara diatas menambahkan sosial media pada menu, pada kali ini kita akan mencoba menambahkan juga ikon sosial media di widget. Widget yaitu elemen yang memiliki satu fungsi khusus: menambahkan konten dan struktur pada sidebar atau footer.

A. Instalasi Plugin Social Icons Widget

Silakan Anda langsung melakukan instalasi plugin melalui dashboard wordpress.

Klik menu “Plugins” yang ada di kiri Dashboard, kemudian klik tombol “Add New“. Cari dan install plugin “Social Icons Widget“, selanjutnya aktifkan pluginnya.

Cara Install Plugin Social Icons Widget

B. Tambahkan Social Link di Widget

Setelah plugin berhasil di aktifkan, silakan Anda akses menu widget.

Klik menu “Tampilan” yang ada di sidebar kiri, kemudian klik “Widget“.

Cara Install Plugin Social Icons Widget

Selanjutnya klik ikon “tambah”  dan temukan “Social Icon Blocks“.

Cara Install Plugin Social Icons Widget

Klik ikon tersebut dan tarik ke bagian kanan (widget). Untuk mengganti url hanya perlu klik ikon sosial medianya, dan untuk tambah ikon lainnya tinggal klik ikon “plus“.

Apabila sudah sesuai konfigurasi url sosial media, maka bisa langsung klik “perbaharui“.

Cara Install Plugin Social Icons Widget

Sekarang, Anda bisa melakukan pengecekan sosial link pada sidebar kanan atau kiri postingan blog website. Anda juga bisa mengatur sosial media link pada footer melalui widget. Namun terkadang juga tergantung pada tema.

Demikianlah cara menambahkan sosial media link di WordPress, semoga bermanfaat dan dapat membantu Anda. Jangan lupa untuk share artikel ini kepada teman sobat. Agar website novri.web.id dapat lebih maju dan semakin ramai. image by freepick

2